Cara Redirect Domain Lama Ke Domain Baru di Platform Blogger

Mempunyai sebuah blog dengan pengunjung yang sangat banyak pastinya akan menjadi sebuah kebanggaan tersendiri untuk anda. Apalagi nama blog kita sudah sangat populer di kalangan warganet, tentunya akan sangat anda jaga nama tersebut dengan memberikan konten terbaik. Tapi apa jadinya jika nama blog dengan domain yang sudah terkenal itu dan banyak pengunjung harus berpindah ke domain baru karena adanya suatu masalah besar sehingga anda harus memindahkannya ke domain baru, tentu anda tidak ingin kehilangan pengunjung setia blog anda, karena dari situ mungkin anda akan mencari cara redirect domain lama ke domain baru.

Cara Redirect Domain Lama Ke Domain Baru di Blogger

Semua itu akan anda lakukan karena anda tidak ingin kehilangan pengunjung blog atau website anda. Di google sendiri cara itu sudah banyak bertebaran dan isinya hampir sama semua. Akan tetapi cara yang mereka berikan itu adalah khusus anda yang menggunakan hosting sendiri. Tapi, apa jadinya jika blog yang anda bangun itu menggunakan platform blogger, pasti anda akan merasa bingung karena tidak ada caranya di google.

Bahkan di website jasa penyedia hosting dan domain saja mereka memberikan cara khusus untuk yang menggunakan hosting melalui cpanel. Karena kejadian seperti ini pernah saya alami waktu itu, dan membuat saya pusing tujuh keliling karena tidak menemukan solusinya. Setelah berfikir panjang dan mencari caranya akhirnya masalah itu bisa saya selesaikan.

Dan blog saya tetap mendapatkan pengunjung lama meski sudah berpindah ke domain yang baru. Karena hal ini menjadi sesuatu yang sangat membingungkan buat saya, maka saya berniat membuat caranya di blog mata kalong ini agar kejadian serupa tidak menimpa anda dengan memberikan tutorialnya.

Sebenarnya ada dua cara yang pernah saya coba, akan tetapi cara yang satunya lagi seperti cara migrasi blogspot ke wordpress. Cara tersebut memang paling mudah untuk dilakukan, akan tetapi anda akan mengeluarkan biaya tambahan untuk menyewa hosting terlebih dahulu.

Karena saya termasuk blogger kere yang sukanya gratisan, maka saya berusaha agar tetap bisa menggunakan hosting milik blogger meski harus berganti domain. Dan alhamdulillah saya telah menemukan caranya, untuk anda yang ingin mencobanya bisa ikuti tutorialnya sebagai berikut.

Pertama ganti domain lama anda ke domain baru yang di blog anda itu. Pastikan domain sudah benar-benar terganti.

Untuk mengganti domain lama ke domain baru di blogger sama seperti anda melakukan custom domain di blogspot.

Tak perlu saya jelaskan lagi, karena anda yang berkunjung ke sini sudah pasti mengerti cara kostum domain TLD di blogger.

Setelah blog anda terganti menjadi domain yang baru, saat kita lanjut ke tahap yang kedua.

Buatlah blog baru dengan nama bebas, template sederhana. Setelah blognya jadi, segera pergi ke setelan pada blog baru anda itu.

Ubah subdomain blogspot itu menjadi domain lama anda.

Setelah berhasil, pergi ke pengaturan tema lalu matikan setelan mobile.

Jika sudah, lanjut ke edit html.

Masukkan kode html di bawah ini ke header, atau taruh di sesudah kode <head>

<script type='text/javascript'>
var d='<data:blog.url/>';
d=d.replace(/.*\/\/[^\/]*/, '');
location.href = 'http://www.domaingua.com' + window.location.pathname;
</script>

Pada kode html di atas jangan lupa untuk mengganti nama domaingua.com menjadi domain baru milik anda.

Jika sudah selesai, silahkan anda simpan template.

Untuk mengetahui domain lama anda sudah berhasil ke redirect ke domain baru anda caranya dengan mengunjungi blog domain lama anda. Jika tidak ada masalah, maka akan secara otomatis akan redirect ke domain baru jika anda mengunjungi domain lama anda.

Redirect 301 ini masih tetap aman di mata google, jadi tidak akan mempengaruhi peringkat blog anda di mesin telusur dan anda tidak akan kehilangan pengunjung blog lama anda. Dan juga tidak akan kehilangan SEO pada website atau blog anda.

Catatan : untuk memindahkan domain lama ke domain baru pastikan domain lama anda masih aktif.

Selesai sudah. Semoga informasi cara redirect domain lama ke domain baru di blogspot ini bisa membantu dan anda tidak kehilangan pengunjung setia anda.

Dapatkan Artikel Spesial Terbaru via email:

0 Response to "Cara Redirect Domain Lama Ke Domain Baru di Platform Blogger"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel